Kamis, 15 Agustus 2013


Pada postingan saya yang pertama ini, saya ingin membahas tentang kemerdekaan negara Indonesia. Kebanyakan remaja yang hidup di era abad 21 ini mungkin tidak begitu merasakan dan mengerti apa arti serta makna dari kemerdekaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. 
Tidak lama lagi bangsa kita tercinta, Indonesia, akan memperingati 68 tahun kemerdekaannya. Bangsa kita telah mengalami perkembangan yang cukup pesat sejak zaman kemerdekaan. Di era ini kita dapat belajar, bepergian, berkomunikasi, dan melakukan aktivitas dengan jauh lebih mudah dibandingkan dengan 68 tahun lalu. Kita tidak merasakan betapa sulitnya kehidupan pada zaman itu. Namun, para pahlawan negara kita telah membuktikan bahwa dengan keterbatasan pada masa itu, mereka tetap mampu melakukan dengan segenap kekuatan mereka dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia, dan hasilnya?.. Hasil kerja keras para pejuang dan pahlawan negara kita dapat kita nikmati saat ini.
         Kita dapat hidup dengan bebas, tidak di bawah tekanan para penjajah, kita juga dapat memperoleh pendidikan dengan jauh lebih mudah, dan kita dapat menyampaikan pendapat kita secara luas melalui media – media yang ada. Kita sebagai anak muda pada era ini, tentu memiliki fasilitas yang lebih baik dibandingkan dengan zaman kemerdekaan. Maka, tidak ada alasan mengapa kita tidak bisa melakukan sesuatu untuk bangsa kita. Dengan fasilitas – fasilitas yang mudah seperti itu, kita seharusnya dapat memanfaatkannya untuk memajukan kehidupan bangsa ini. Apa yang dapat kita lakukan untuk bangsa ini? Saya yakin para remaja Indonesia adalah remaja – remaja yang kreatif dan mencintai bangsanya. Dengan kemajuan teknologi serta perkembangan pada abad 21 ini para remaja seperti kita akan dapat memanfaatkannya untuk memaksimalkan kemajuan bangsa kita. Misalnya saja, membuat tulisan, artikel ataupun menyampaikan pendapat dalam berpolitik dalam media – media sosial di internet maupun lainnya yang bertujuan untuk membangun negeri ini.
         Mari kita berdiri bagi bangsa ini dan melakukan apa yang kita bisa lakukan untuk bangsa kita. Berikan apa yang anda bisa lakukan bagi tanah air kita tercinta. Jangan terus berdiam diri, apa yang akan Anda lakukan untuk Indonesia kita? 

Tagged:

0 komentar:

Posting Komentar